Poto Tano


Poto Tano adalah sebuah kecamatan di kabupaten Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat, Indonesia.
Pintu gerbang Pulau Sumbawa adalah Poto Tano. Poto Tano adalah Jalur utama yang menghubungkan Pulau Lombok dan Sumbawa.
Poto Tano yang mempunyai Sumberdaya laut, bukit, gunung dan hamparan padang rumput yang luas menjadi potensi wisata.
Potensi Wisata yang ada di Poto Tano adalah di Pasir Putih dan Lampu Hijau yang berada di Desa Poto Tano. Pasir Putih mempunyai daya tarik dimana disana terdapat Pantai yang mempunyai pasir putih, terdapat padang rumput yang luas dan bukit yang mengapit hamparan padang rumput.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar